Jumat, 07 September 2012

Informasi Mengenai Penyakit Katarak




katarak atau lebih tepatnya gangguan penglihatan adalah suatu penyakit yang menyebabkan lensa mata menjadi rabun akibat dari keruhnya lensa mata tadi sehingga menyebabkan cahaya yang masuk kedalam mata kita tidak dapat menembusnya.

Berdasarkan penyebabnya penyakit katarak dapat disebabkan oleh berbagai kontak tapi dalam waktu yang sangat lama, misalnya dengan cahaya matahari, radiasi, bahkan ada juga yang disebabkan oleh berbagai macam penyakit seperti diabetes, hipertensi dan lain lain.

Nah, untuk gejalanya sendiri Anda dapat bisa melihatnya dibawah ini :

  • Penglihatan yang buram
  • Ketajaman penglihatan berkurang
  • Sensivitas kontras juga hilang
  • Warna bayangan kurang jelas


Mungkin jika Anda merasakan salah satu gejala tersebut Anda dapat mengkonsultasikannya dengan dokter ahli mata, karna jika tidak begitu ditakutkan Anda akan terkena penyakit katarak.

Sedangkan untuk dari segi pengobatannya satu satu cara agar bisa menyembuhkan penyakit katarak yang diderita adalah dengan melakukan operasi. Dimana dalam operasi tersebut akan dilakukan untuk pengangkatan lensa yang bertujuan untuk membersihkan kotoran yang ada pada lensa mata Anda.

Rabu, 08 Agustus 2012

Gaya Hidup Modern Jaman Sekarang


Gaya hidup yang makin hari makin modern membuat banyak orang menghabiskan waktu akhir pekan di tempat hiburan, Minuman keras, rokok dan juga narkoba menjadi bagian dari teman berkumpul. Hal ini sudah menjadi habbit atau kebiasaan manusia jaman sekarang.

Apalagi penggunaan narkoba saat ini sudah sangat meluas. Malah penggunaan barang berbahaya itu sudah seperti mengisap permen. Mereka bisa menggunakan dengan bebas di ruang publik seperti kafe, hotel bahkan ruang terbuka. Yang paling sedih lagi kini yang mencoba minum-minuman keras dan narkoba bukan hanya laki-laki saja kini justru wanita menjadi pengguna wanita meningkat drastis dari tahun ke tahun.

Pastinya, mereka tidak takut tertangkap petugas, termasuk tak khawatir efeknya hanya gara-gara sebuah kenikmatan belaka.

Sebenarnya yang menjadi pemicu seseorang melakukan ini karena menikmati sesaat dan juga karena kesenangan belaka. Akibatnya hal ini menjadi salah satu faktor pemicu yang tidak baik untuk generasi kedepannya.

Akibat gaya hidup modern jaman sekarang banyak faktor-faktor buruk yang terjadi, antara lain :

1. Faktor emosional
Di Amerika kecenderungan untuk ledakan pada isu-isu kecil telah mengambil kenaikan curam. Para perilaku emosional laki-laki dan perempuan adalah mengambil bentuk yang tidak menentu hari demi hari. Hanya mempertimbangkan tingkat kasus bunuh diri dan mencari tahu pertumbuhannya.

Ini akan menjadi masalah shock ketika Anda benar-benar bisa tahu bahwa remaja atau orang jatuh pada kelompok remaja yang melakukan bunuh diri besar. Kasus perceraian juga meningkat.

Sebagai konsekuensi dari semua hal ini lebih banyak orang dan lebih dari generasi muda termasuk kalangan sosialita yang terlibat dalam kecanduan obat atau alkohol.

2. Keadaan pikiran

Departemen Kesehatan dan Pelayanan Manusia telah melakukan survei rinci untuk mengetahui bahwa berapa banyak adalah masalah mental yang terlibat dalam penyalahgunaan zat di Amerika.

Ini benar-benar menyedihkan untuk mengetahui bahwa lima puluh persen kasus gangguan psikologis telah menunjukkan laporan yang positif tentang penyalahgunaan narkoba.

3. Seks bebas

Faktor seksual sudah menjadi trend terbaru untuk praktek-praktek budaya sakit seperti kecanduan narkoba dan alkohol. Berbagai jenis orientasi seksual dalam masyarakat lain adalah penyebab besar. Gaya hidup modern selalu melibatkan kaum muda yang biasanya yang biasanya terjebak dalam prilaku seks bebas dan narkoba.

4. Naluri kriminal
Rasa jahat dan sombong kadang berpengaruh karena asupan obat atau kecanduan obat mengarah pada insting kriminal? Perbedaannya adalah sulit untuk menguraikan.

Dari keemapat penjelasan diatas memang sudah menjadi salah satu kebiasaan dan sudah banyak di terapkan di seluruh dunia khususnya Indonesia. Seperti yang Anda lihat saat ini sudah banyak sekali hal-hal yang sehat sudah ditinggalkan seperti multi vitamin, suplemen,minuman sehat lainnya, justru minuman keras yang sudah biasa di konsumsi saat ini. Bukan hanya ini saja sudah banyak anak muda yang melakukan seks bebas, pembunuhan, dan juga narkoba yang semakin merajalela.

Sekian informasi yang saya berikan, Semoga bermanfaat!

Selasa, 31 Juli 2012

Mencerahkan Kulit Wajah Secara Alami


Mencerahkan kulit wajah secara alami adalah keinginan semua wanita. Siapa sih yang tidak mendambakan punya wajah putih, sehat dan bersih bersinar?  Pastinya Anda mau kan ? Entah itu wanita maupun pria pasti menginginkan wajah yang sehat dan bersih. Wajah sangatlah berperan penting dalam berpenampilan, dengan wajah yang putih bersih dan sehat seseorang mempunyai rasa percaya diri lebih besar dibanding mereka yang wajahnya berjerawat dan tidak sehat.

Banyak cara yang dilakukan seseorang untuk membuat wajah terlihat sehat. Cara apapun pasti dilakukan bahkan dengan mengeluarkan uang yang mahal, hanya untuk terlihat wajah bersih. Mulai dari perawatan ke dokter kulit , pemakaian cream pemutih wajah, serta perawatan wajah dengan mengkonsumsi obat-obatan kimia. Sebenarnya hal ini tidak baik untuk kesehatan Anda, karena efek yang terjadi akan menimbulkan dampak yang tidak baik pada wajah Anda.

Dan perlu Anda ketahui juga bahwa memutihkan wajah dengan cepat juga mengakibatkan dampak negatif pada kulit Anda. Belakangan ini banyak juga orang yang mencari cara memutihkan wajah dengan cepat namun mungkin mereka tidak menyadari bahwa memutihkan wajah secara instan sangat berbahaya sekali,

Seperti contohnya saja produk-produk baru semacam cream yang menjanjikan bisa memutihkan wajah dalam hitungan hari. Hal inilah yang harus kita waspadai dan kita meski selektif memilihnya , jangan sampai karena penawaran yang menarik tapi berakibat fatal sebaiknya dihindari. Contohnya cream wajah yang bisa memutihkan dalam 1 minggu dengan harga yang relative murah. Nah Setelah dipakai ternyata wajah bukannya menjadi putih tetapi justru seperti kepiting rebus , wajah memerah, tentu anda tidak menginginkan hal itu bukan?

Nah jika ingin tampil cantik secara alami Anda hanya perlu 4 bahan yang bisa Anda jadikan sebagai kecantikan kulit wajah Anda:

• Buah Bengkoang – Sari dari perasan buah bengkoang sebagai lulur atau masker. Sari Bengkoang sangat baik untuk memutihkan wajah , menghilangkan bintik-bintik hitam dan mencerahkan kulit wajah. Sabun sari bengkoang juga tersedia di toko-toko dan apotek tertentu.

• Putih telur , selain sebagai masker wajah, putih telur bermanfaat untuk mengencangkan kulit wajah secara alami, anda cukup menggunakannya seminggu sekali dan lihat hasilnya dalam beberapa minggu.

• Jeruk nipis , sebagai antioksidan perasan airnya sangat mujarab untuk mengecilkan pori-pori wajah . Seseorang yang mempunyai pori-pori besar gunakan perasan jeruk nipis ini di malam hari, selain itu juga jeruk nipis dapat mengurangi kelebihan minyak di wajah, bisa juga campuran putih telur dan jeruk nipis yang dipakai untuk masker untuk hasil wajah lebih putih dan terlihat fresh.

• Susu, selain sebagai minuman sehat , susu bermanfaat juga mencerahkan dan memutihkan wajah , menjadikan wajah putih berseri . Pemakainannya cukup teteskan beberapa tetes di kain khusus untuk wajah.

Nah berikut bahan alami untuk perawatan muka Anda. Semoga dapat membantu dan bermanfaat untuk Anda. Ayo praktekkan mulai sekarang.

Senin, 30 Juli 2012

Bahaya Boraks Bagi Kesehatan


Boraks merupakan senyawa kimia dengan nama natriurn tetraborat, berbentuk kristal lunak. Yang biasa digunakan untuk mengawetkan kayu, antiseptik kayu, dan pengontrol kecoa. Boraks berbentuk kristal putih, tidak memiliki bau jika dihirup dan tidak larut.

Efek boraks yang di berikan pada makanan dapat memperbaiki struktur dan tekstur makanan seperti contoh pemakaian boraks pada bakso akan terasa kenyal dan tahan lama. Sedangkan efek boraks terhadap kesehatan dapast menyerang langsung sistem saraf pusat dan menimbulkan gejala keracunan seperti demam, mual, muntah, dare, kejang, iritasi kulit dan jaringan lemak, apatis, depresi, anuria, sianosis, hipotensi/tekanan darah menurun, kerusakan ginjal, bahkan bisa terjadi kematian jika sering mengkonsumsi makanan yang mengandung boraks.

Pada dosis normal dibawah batas maksimal, efek negatif tolsisitas boraks pada manusia masih dapat ditoleransi seperti nafsu makan yang menurun, gangguan sistem pencernaan, gangguan pernafasan gangguan sistem saraf pusat ringan seperti halnya mudah bingung, anemia, serta kerontokan pada rambut.

Pada orang dewsa dapat menimbulkan kematian bila kadarnya mencapai 10-20 gram. Boraks sangat berbahaya bagi kesehatan manusia, apalagi sifatnya toksifikasinya tidak seberapa berpengaruh dan terlihat di awal pemakaian konsumsi makanan, namun seiring dengan berjalannya waktu jika penggunaan boraks utnuk pengkonsumsi makanan ini di teruskan dan dibiasakan maka racun itu akan menumpul terus dan berdampak sangat buruk pada kesehatan manusia. Maka itu berhati-hatilah dalam memilih makanan yang kita konsumsi.

Makanan yang kita makan sangat berpengaruh sekali terhadap kesehatan, jika makanan sehat sering Anda konsumsi maka cara sehat sudah Anda terapkan didalam hidup Anda.

Keunggulan Melakukan Branding Produk

Melakukan branding terhadap produk Anda memang diperlukan usaha dan kerja keras. Memperkenalkan produk Anda untuk orang lain tidaklah mudah apalagi jika produk Anda masih baru.

Untuk itu Anda harus bisa memberikan kepercayaan kepada masyarakat tentang kegunaan produk Anda. Sebelum melakukan branding Anda harus utamakan produk Anda, karena produk Andalah yang menentukan laku atau tidaknya produk Anda.

Satu hal yang dapat dilakukan untuk meraih kepercayaan konsumen adalah dengan mengembangkan janji merek (brand promise). Mengapa merek perlu menyatakan janji? Jawaban atas pertanyaan tersebut memungkinkan merek mengeksplorasi lebih dalam potensi-potensi tersembunyi. Tujuan mengembangkan brand promise adalah menciptakan keunggulan kompetitif.

Janji mengomunikasikan jaminan yang diekspresikan bahwa sesuatu akan terjadi dengan persepsi yang jelas terhadap keunggulan masa depan. Jika visi dan misi ditentukan berdasarkan sudut pandang perusahaan, maka janji menjelaskan manfaat fungsional dan emosional dilihat dari sudut pandang pelanggan. Brand promise bisa diwujudkan dalam bentuk susunan kata, yaitu tagline.

Untuk menjadi merek terdepan, atribut-atribut produk dan jasa saja tidak cukup. Diperlukan lebih dari itu. Brand promise memungkinkan merek menciptakan suatu nilai yang selalu dikenang. Suatu pengalaman positif yang muncul dalam ingatan konsumen. Pada akhirnya, pengalaman positif tersebut menciptakan loyalitas dan hubungan emosional yang kuat antara konsumen dan merek.

Yang pasti keunggulan yang Anda raih dalam melakukan branding adalah produk Anda yang pasti akan dikenal oleh banyak orang dan juga dan juga keuntungan yang pasti akan Anda dapatkan. Sebenarnya branding lebih mudah dilakukan secara online dibandingkan offline karena kini online menjadi salah satu peluang bisnis. Bagaimana cara branding via online? Anda perlu satu yang namanya twitter marketing. Inilah salah satu tempat branding online yang sangat powerfull

Kamis, 26 Juli 2012

Hidup Sehat Alami Bebas Dari Penyakit


Cara hidup sehat alami dan bebas dari penyakit siapa yang tidak mau, semua orang pasti menginginkan hidup sehat setiap harinya.

Sebenarya yang perlu diperhatikan adalah makanan. Saya ingin bertanya kepada Anda, apakah makanan yang sudah Anda makan setiap hari sudah sehat? Sebenarnya sehat atau tidak sehat tergantung dari cara memasak dan juga kebersihannya. Ini yang banyak orang lupakan.

Mungkin Anda sering sekali membeli makanan matang atau nama lain makanan siap saji. Mungkin makanan yang Anda beli terlihat enak dan sehat, tapi pertanyaannya apakah Anda tahu bagaimana orang lain memasak dan kebersihan makanan tersebut? Apakah sudah terjamin bersih dan sehat?

Enak saja dalam makanan tidak cukup, yang penting kita perhatikan adalah kesehatan kita dalam memasak atau mengolah bahan makanan tersebut.

Jadi saya sarankan bagi Anda yang sering membeli sayur matang, karena mungkin Anda malas memasak ataupun tidak bisa masak. Pilihlah makanan yang terlihat sehat terutama dan kedua Anda lihat si penjual sayur tersebut. Biasanya dari penampilan sehari-hari nya kelihatan. Dan Anda bisa menilai apakah orang tersebut bersih atau jorok.

Nah jika Anda ingin lebih baik dan sehat lagi, lebih baik Andalah yang memasak sendiri, karena Anda tahu makanan yang harus Anda makan. Dan yang pasti kebersihan lebih terjaga, kalau masalah enak tidak enak urusan belakangan yang penting kesehatannya harus terjamin. Kalau Anda ingin belajar masak enak dan juga sehat Anda bisa membeli buku panduan memasak. Hal itu sudah memberikan tahap baik untuk Anda.

Jadi jagalah makanan Anda saat ini, dengan makanan Anda sehat maka penyakit pun akan jauh dari Anda. Ingat makanan yang kita makan sangat  berpengaruh pada kesehatan kita, dan jangan lupa tambahkan suplemen multi vitamin untuk menjaga daya thaan tubuh Anda. Semoga bermanfaat!

Cara Menambah Berat Badan Untuk Pria Kurus


Sudah idealkah berat badan Anda? Tidak ada yang salah dengan menjadi kurus, gemuk maupun ideal untuk pria. Memang semua orang ingin memiliki badan yang ideal, karena badan ideal menjadi salah satu terobosan hidup yang lebih sehat.

Disini saya akan menjelaskan bagi Anda yang memiliki badan kurus, kini saya akan memberikan solusi cara sehat untuk Anda, bagaimana cara menambah berat badan Anda dengan alami dan juga sehat.

Nah berikut ini beberapa cara menambah berat badan untuk pria yang kurus adalah sebagai berikut:
  • Makan Lebih Banyak
    Karena Anda memiliki metabolisme yang tinggi Anda membakar energi lebih besar dari pada makanan yang anda konsumsi. Ketika Anda kehabisan energi, tubuh Anda mengambilnya dari cadangan lemak yang terbatas dan juga mengambil dari otot-otot Anda. Inilah sebabnya mengapa kebanyakan orang kurus tidak dapat menambah berat badan dan juga kurangnya ukuran otot.
    Dengan meningkatkan asupan kalori dengan cara yang sehat, Anda memberikan tubuh Anda energi lebih sehingga Anda memiliki energi dan nutrisi yang tersisa untuk membangun otot. Jika Anda tidak latihan, energi ini akan disimpan sebagai lemak yang membawa kita ke titik berikutnya.
  • Latihan Alat Berat lebih Intensif
    Bila Anda latihan Anda harus melakukannya dengan pola pikir tertentu, sikap, pendekatan yang mendorong diri dan tubuh Anda pada batas wajarnya. Ingat dalam melakukan hal ini jangan dipaksakan karena jika dipaksakan akan berakibat tidak baik pada tubuh Anda.
    Yang harus Anda lakukan adalah angkat beban berat dan fokus pada latihan tubuh total, jangan melatih kelompok otot tunggal terlalu lama. Tujuannya adalah untuk benar-benar merobek otot yang secara alami terjadi saat Anda mengangkat beban maksimum Anda. Jika diberikan energi yang cukup, maka Anda akan mendapatkan otot dan akan meningkatkan massanya.
  • Istirahat yang tepat & Pemulihan
    Pastikan Anda mendapatkan 8 jam tidur yang solid setiap malam dan tidak ke gym setiap hari karena tubuh Anda kadang-kadang membutuhkan waktu lebih lama dari 24 jam untuk sepenuhnya pulih dan tumbuh. Jika Anda latihan dengan intensitas yang tepat kombinasi dari diet dan istirahat akan menghasilkan hasil jika Anda tetap pada rencana.
Cara menambah berat badan untuk pria kurus memang sangat diperlukan karena, kurus bukan berarti Anda lemah tapi kadang orang yang kurus mudah sakit atau daya tahan tubuh yang lemah. Untuk itu jika ada suatu peluang usaha untuk hidup lebih sehat kenapa tidak dilakukan.